30 Maret 2009

JARINGAN TAMBANG

JATAM Luncurkan Program Dukungan Publik "Kita Terhubung"

on Thursday, 12 March 2009


Jakarta (12/03/09) - Bulan Maret 2009, JATAM kembali meluncurkan program “Dukungan Publik” "Kita Terhubung" atau We Are Connected, melalui website. Setelah hampir 6 tahun vakum, JATAM kembali menghidupkan program publik aktif dalam gerakan penyelamatan lingkungan melalui advokasi isu tambang dan energi.
"Lewat upaya ini, JATAM mengajak warga negara Indonesia saling mendukung dan berkontribusi terhadap upaya menjamin keselamatan dan produktivitas rakyat serta fungsi layanan alam, baik di sekitar pertambangan, hingga kedaulatan negara mengurus kekayaan sumber daya tambang dan energinya', jelas Siti Maimunah, Koordinator JATAM. Jaringan Advokasi Tambang merupakan jaringan organisasi non pemerintah (ornop) dan organisasi komunitas yang memiliki kepedulian terhadap masalah-masalah HAM, gender, lingkungan hidup, masyarakat adat dan isu-isu keadilan sosial dalam industri pertambangan dan migas.

Sebelumnya, JATAM telah mendorong keterlibatan publik secara sukarela dalam kampanye-kampanyenya. Bergabung di website JATAM, terlibat aktif dalam event kolektif bersama panitia South to South Film Festival (StoS) dan kegiatan lainnya. Hingga pertengahan Maret 2009, telah tercatat 613 anggota website JATAM. Sedangkan StoS melibatkan sedikitnya 1000 orang. Program dukungan publik "Kita Terhubung" ini diharapkan dapat menyatukan kekuatan dukungan publik lebih luas dengan hasil maksimal.

Program Dukungan publik kali ini akan diarahkan pada dukungan solidaritas hingga pengalangan dana. Dana yang terkumpul diperuntukan mendukung produksi dan distribusi bahan-bahan kampanye dan bacaan bagi publik terkait daya rusak industri tambang dan migas. Program ini akan mendukung perluasan dan kemudahan akses informasi, khususnya warga di lokasi-lokasi terpencil yang terancam industri tambang, dan juga pubik secara umum. JATAM percaya, informasi yang adil dan transparan adalah salah satu kunci utama untuk menjamin hak-hak warga negara dan penyelenggaraan pemerintahan yang baik dan berdaulat.

JATAM mengundang setiap individu mendonasikan dana maksimal sebesar Rp 100.000 per tahun, atau mendonasikan Rp 100.000 pada produk bahan bacaan yang akan diperbanyak. Bahan bacaan ini nantinya akan didistribusikan kepada masyarakat calon dan atau korban pertambangan, sekolah dan perguruan tinggi yang ada di Indonesia. JATAM akan melaporkan berkala lewat website hasil dukungan publik ini.

Catatan:

Kampanye We Are Connected merupakan satu gerakan solidaritas menghubungkan publik di kawasan-kawasan eksploitasi sumber daya alam, khususnya pertambangan dan migas dengan kawasan lainnya di Indonesia. Kampanye ini bertujuan menggalang dukungan terhadap Jaminan keselamatan dan produktivitas rakyat serta fungsi layanan alam, baik di sekitar pertambangan, hingga kedaulatan negara mengurus kekayaan sumber daya tambang dan energinya'

Anda Dapat Mendukung Dengan :

  • Donasi maksimal Rp. 100.000 (seratus ribu rupiah) per tahun. Kirimkan donasi Anda ke :
BANK CIMB NIAGA
Cabang. Mampang
No. Rekening : 903-01-01045-00-2
Atas Nama : PERKUMPULAN JARINGAN ADVOKASI TAMBANG
SWIFT CODE : BNIAIDJA
Alamat Bank :
Mampang Prapatan Raya No. 100
Jakarta Selatan, 12790 Telp. 021-7988884,7982170
  • Menjadi Sponsor produk publikasi JATAM seperti Buku, juga kunjungi SAUNG JATAM .



1 komentar:

trims telah berbagi apapun, mungkin saya yang salah dan anda yang lebih mengerti, jangan sungkan untuk mengkritik saya...oke !

Greenpeace SEA-Indonesia
Racikan Obat Herbal
CAMPAKA KAROMAH Khusus Untuk Direbus/Godogan, Insyaallah Dapat Menyembuhkan Penyakit Yang Anda Derita.

Formulator : Deddy kermit madjmoe
Hotline: 081324300415
Jl. Buyut Roda Gg.Polos No.84 Ciledug Cirebon Jawa Barat 45188

Pasien TIDAK MAMPU dan KURANG MAMPU Jangan TAKUT Untuk Berobat Pada Kami....!!!! Kami Tetap akan melayaninya.